Kesehatan, Cara Hidup Sehat, Cara Mengobati, Mencegah Penyakit

Friday, October 10, 2014

Manfaat Buah Durian Untuk Kesehatan Anda

Manfaat Buah Durian - Apakah Anda termasuk penggemar buah durian? Buah durian memiliki cita rasa yang unik. Buah ini memiliki ciri-ciri kulit berduri tajam, daging buah berwarna kuning, dan terkenal dengan baunya yang menyengat. Tidak semua orang menyukai buah ini karena baunya yang menyengat, tetapi bagi penggemar buah ini pasti sangat menyukai baunya. Padahal sangat merugilah bagi orang yang tidak menyukai buah ini karena buah durian memiliki berbagai manfaat untuk kesehatan. Apakah Anda sudah mengetahui apa saja manfaat buah durian? Jika belum, berikut adalah 12 manfaat buah durian untuk kesehatan yang wajib Anda ketahui :


Manfaat Buah Durian Untuk Kesehatan

Manfaat Buah Durian
Manfaat Mengkonsumsi Buah Durian

1. Menangkal Depresi

Kekurangan vitamin B6 dapat menyebabkan depresi. Buah durian mengandung vitamin B6 yang bermanfaat untuk memproduksi serotonin. Serotonin inilah yang berperan untuk menangkal depresi yang akan menyerang Anda.

2. Mencegah Kanker

Kandungan berbagai vitamin di dalam buah durian berfungsi sebagai sumber antioksidan yang dapat menghancurkan radikal bebas yang membahayakan tubuh dan merupakan pemicu munculnya berbagai jenis kanker.

3. Mengatasi Insomnia

Buah durian memilki kandungan triptophan yang berfungsi untuk menenangkan tubuh dan pikiran Anda. Sehingga buah durian ini sangat baik dikonsumsi bagi mereka yang mengalami gejala susah tidur atau insomnia.

4. Mengobati Migrain

Buah durian dapat mengobati migrain karena di dalam buah ini terdapat kandungan riboflavin. Riboflavin merupakan vitamin B yang bermanfaat untuk meringankan rasa sakit yang diakibatkan oleh migrain.

5. Menangkal Hipertensi

Kandungan potasium yang terdapat pada buah durian bermanfaat untuk mencegah hipertensi atau meningkatnya tekanan darah di dalam tubuh.

6. Mencegah Anemia

Manfaat buah durian berikutnya adalah dapat mencegah anemia karena buah durian ini mengandung folat, tembaga, serta zat besi yang bermanfaat untuk membantu meningkatkan produksi sel darah merah di dalam tubuh. Sehingga hal ini dapat mengatasi gejala anemia atau kurang darah yang sedang menimpa Anda.

7. Melancarkan Pencernaan

Buah durian mengandung serat yang cukup tinggi, kandungan serat inilah yang dapat membantu kerja organ pencernaan untuk dapat bekerja lebih optimal. Sehingga dengan mengkonsumsi buah durian dapat mengatasi berbagai masalah pencernaan seperti sembelit atau susah buang air besar.

8. Menstabilkan Kadar Gula Darah

Buah durian mengandung mangan yang bermanfaat untuk membantu dalam mengontrol kadar gula di dalam darah agar tetap stabil dan normal. 

9. Mencegah Kram Saraf dan Otot 

Buah durian bermanfaat untuk mencegah kram saraf dan otot karena buah ini merupakan sumber magnesium. Magnesium berperan sebagai penghalang efek kimia di dalam sel-sel saraf.


10. Menjaga Kesehatan Tulang

Kandungan potassium di dalam buah durian dapat membantu untuk menyehatkan tulang. Jadi, bukan hanya kalsium saja yang dibutuhkan untuk menjaga kesehatan tulang, ternyata potassium juga memegang peranan yang tak kalah penting. Potasium ini juga dapat melindungi kalsium dengan mencegahnya terlalu banyak diekskresikan ke dalam urin.

11. Nutrisi Bagi Tulang dan Gigi 

Buah durian ternyata mengandung kalium, kalsium, serta vitamin B1 dan B2 yang dapat menyuplai berbagai nutrisi penting yang sangat dibutuhkan tubuh dalam menjaga dan mempertahankan kesehatan tulang dan gigi. Kandungan fosfor di dalam buah durian juga merupakan nutrisi penting yang berperan dalam pembentukan tulang dan gigi.

12. Meningkatkan Kesehatan Kehamilan

Buah durian juga kaya akan folat. Folat merupakan salah satu nutrisi penting bagi ibu hamil dan wanita yang berencana untuk hamil. Karena kandungan folat ini sangat penting bagi pertumbuhan jaringan normal dan perlindungan terhadap masalah otak dan tulang belakang untuk bayi yang sedang berkembang.

Nah, itulah tadi 12 manfaat buah durian yang wajib diketahui bagi Anda yang hobi mengkonsumsinya. Jika ada yang ingin menambahkan atau sekedar memberikan kritik/sarannya silahkan berkomentar. Semoga artikel Manfaat Buah Durian Untuk Kesehatan Anda ini dapat memberikan manfaat dan menambah wawasan. Akhir kata, terima kasih atas waktunya dan jangan lupa berkunjung kembali ke blog Kesehatan dan Kecantikan ini untuk mendapatkan informasi kesehatan menarik berikutnya. :)


Salam,

Manfaat Buah Durian Untuk Kesehatan Anda Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Blogger

0 comments:

Post a Comment